Smart key sangat penting bagi sebuah motor, maka dari itu, Anda perlu tahu bagaimana cara merawat Smart Key Motor dengan benar. Kondisinya harus tetap baik agar dapat awet dan bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama. Pastikan pula benda tersebut diletakkan di tempat yang mudah terlihat.
Begini Cara Merawat Smart Key Motor Agar Tidak Mudah Rusak
Kunci motor keyless dituntut dengan banyak fitur yang berfungsi untuk mempermudah penggunaan kendaraan itu. Sebagai komponen elektronik, fitur ini tidak dapat berfungsi dengan baik jika tidak bertindak dengan aman. Begini cara merawat smart key motor agar tidak mudah rusak menurut kami.
Perhatikan Kondisi Baterai
Smart key akan berfungsi jika jaraknya dengan motor berkisar antara 80 cm keatas, dan paling jauh sekitar 5 meter. Maka dari itu, perlu dilihat secara berkala kondisi baterai dari benda tersebut.
Jika dalam jarak kurang dari 80 cm Smart Key tidak bisa digunakan, bisa jadi remote tersebut sudah rusak sehingga perlu diganti dengan yang lebih baru dengan baterai yang lebih sehat sehingga motor tetap bisa dicari dari jarak yang cukup jauh dari jangkauan Anda.
Tekan Tombol Sewajarnya
Agar smart key dapat awet dan tidak mudah rusak, ketika menekan tombolnya harus menggunakan perasaan. Cara merawat smart key motor dengan mudah yang satu ini harus di lakukan.
Apalagi jika penekanan tersebut di lakukan dengan sering. Dengan itu, pastikan Anda maupun orang terdekat yang menggunakan motor, dapat mengetahui fungsi dari smart key yang di miliki.
Gunakan Kunci Emergency
Pastikan Anda memiliki kunci emergency yang secara manual bisa membuka bagasi motor jika kejadian yang tidak di inginkan terjadi.
Jika kunci emergency itu di simpan dengan baik, bisa saja di gunakan untuk mengambil suatu barang yang ada di sebuah bagasi motor dengan mudah tanpa perlu merusak bagian struktur motor.
Ingat Nomor Pin
Cara merawat Smart Key motor yang selanjutnya ialah dengan mengingat PIN yang di daftarkan di awal saat membeli motor tersebut. Karena, jika hilang Anda perlu menggantinya dengan yang baru, yang tentu membutuhkan proses yang cukup memakan waktu.
Perlu di ketahui pula, jika sudah terlanjur menggantinya dengan yang baru, maka Smart Key yang lama tidak bisa di gunakan lagi karena sudah di blokir. Hal tersebut di berlakukan guna menghindari pencurian motor yang bisa saja terjadi jika seseorang menemukan Smart Key milik Anda.
Letakkan di Tempat Yang Mudah Ditemukan
Sebuah motor tentunya rutin di gunakan setiap harinya untuk menempuh suatu tempat dengan jarak dekat maupun jauh. Oleh karena itu, pastikan letakkan smart key milik Anda di tempat yang mudah di temukan. Contohnya, di meja atau di tempat gantungan yang di sediakan di rumah.
Peletakkan di tempat seperti itu dapat meminimalisir terjadinya kehilangan akibat kelalainan diri sendiri. Karena, jika smart key tersebut hilang, maka Anda perlu mengghantinya dengan mendaftarkan PIN yang baru.
Jangan Lupa Matikan Remote Smart Key
Jika sudah menyalakan remote, jangan lupa untuk mematikannya. Terkadang hal tersebut di lupakan karena buru-buru atau hal lainnya. Cara menyalakan maupun mematikannya, bisa menekan remote smart key kurang lebih selama 3 detik.
Anda dapat melihat lampu indikator yang terdapat pada smart key. Apabila lampu menyala secara kilat maka dalam keadaan hidup, begitu pula sebaliknya jika lambat maka remote dalam keadaan mati. Hal ini juga menjadi hal utama yang harus di perhatikan dalam cara merawat smart key motor pribadi.
Jangan Biarkan Terjatuh Atau Terkena Air
Pastikan Smart Key di letakkan di tempat yang aman dan jauh dari tempat yang berair. Pasalnya, jika benda tersebut tidak sengaja terendam air, maka fungsinya akan hilang dan benda tersebut akan rusak sehingga tidak bisa di gunakan lagi.
Selain menghindari tempat yang berair, jika meletakkan Smart Key dengan cara menggantungnya, pastikan tempat gantungan tersebut di buat seperti kaitan, tidak lurus saja. Hal tersebut di lakukan untuk mengantisipasi jika benda tersebut tidak sengaja tersenggol. Karena, jika terjadi maka Smart Key bisa saja rusak.